BERITA TREND MASA KINI – Wawancara adalah proses dimana perusahaan dan calon pekerja bertukar informasi. Ini adalah cara terbaik bagi perusahaan untuk menilai apakah calon pekerja secara keterampilan dan kualifikasi memenuhi syarat untuk posisi yang sedang dibutuhkan. Wawancara tidak hanya penting bagi pihak calon pemberi kerja tapi juga bagi pihak pelamar atau calon pekerja untuk mendapatkan informasi sejelas-jelasnya tentang pekerjaan dan perusahaan itu sendiri.

Namun yang sering terjadi adalah para calon pekerja sering tidak cermat ketika melakukan warancara kerja dengan perusahaan. Kadang-kadang, karena beberapa alasan para calon pekerja tidak memperhatikan tanda-tanda peringatan sebelum menerima tawaran pekerjaan sehingga yang awalnya terlihat seperti pekerjaan impian berujung menjadi mimpi buruk.

Berikut adalah beberapa tanda-tanda peringatan yang penting untuk Anda perhatikan.

  1. HRD memberi tahu Anda betapa beruntungnya Anda menjadi kandidat pekerjaan

HRD yang terlalu memuji perusahaan dan memberi tahu Anda betapa “beruntungnya” Anda bisa diundang  wawancara di perusahaan mereka. Mereka mungkin secara sengaja menggunakan posisi kekuasaan yang berpotensial menguntungkan mereka apabila terjadi negosiasi. Selain itu, perusahaan yang terlalu menghargai harga diri mereka umumnya tidak menyediakan lingkungan kerja yang paling ramah dan menghargai.

Sebagai calon pekerja Anda perlu mengetahui nilai Anda sebagai karyawan dan memilih peluang yang paling selaras dengan tujuan karier jangka panjang Anda. Manusia adalah aset perusahaan yang paling berharga, dan jika perusahaan yang Anda wawancarai tidak menyadari hal tersebut, percayalah ada banyak orang atau perusahaan lain yang menganggap Anda demikian.

2.  HRD menanyakan seberapa fleksibel jadwal Anda

Memiliki dedikasi dan komitmen tinggi terhadap perusahaan tempat Anda bekerja adalah penting. Namun ketika perusahaan mengatakan mereka ingin jadwal Anda “fleksibel”, sebenarnya yang mereka mengharapkan adalah Anda bersedia bekerja pada malam hari, akhir pekan, dan, secara keseluruhan, jam kerja yang sangat panjang.

Sementara stres dan kelelahan adalah beberapa efek buruk dari jadwal yang terlalu fleksibel ini, dan tidak semua perusahaan peduli dengan keseimbangan antara kehidupan sosial dan pekerjaan para karyawannya. Jadi berjati-hatilah ketika HRD menayakan atau mengaskan kalau Anda harus memiliki jadwal yang fleksibel ketika diterima bekerja di perusahaan mereka.

3. HRD lebih sering menyebutkan bonus atau promosi tapi abu-abu mengenai upah/gaji itu sendiri.

Waspada ketika HRD mengatakan perusahaan yang membayar gaji rendah namun menutupinya  dengan bonus atau kenaikan gaji berbasis kinerja. Kemungkinan besar perusahaan macam ini tidak akan bermurah hati dengan yang mereka janjikan. Sebagai catatan sebuah perusahaan yang kesulitan untuk memberikan upah yang kompetitif sering kali merupakan perusahaan yang kekurangan dana operasional atau meremehkan kontribusi para pekerjanya.

4. Mayoritas karyawan baru atau orang muda

Saat Anda berada di dalam kantor suatu perusahaan, perhatikan baik-baik sekeliling Anda. Jika Anda menemukan sebagian besar karyawannya adalah karyawan baru atau muda, ini peringatan bagi Anda. Kurangnya karyawan lama atau senior mungkin merupakan tanda tingginya pergantian karyawan, gaji rendah, atau kurangnya komitmen organisasi dan investasi terhadap pengembangan profesional.

Perusahaan yang sehat adalah perusahaan yang pekerjanya ingin bertahan, menikmati peluang untuk tumbuh dan maju dalam karier mereka, serta menunjukkan loyalitas kepada pemberi kerja.

5. Kurangnya keberagaman

Ciri-ciri perusahaan yang sehat adalah secara aktif menghargai nilai-nilai seperti keberagaman, kesetaraan, dan inklusi. Jika Anda tidak melihat keberagaman dalam suatu perusahaan, itu adalah tanda bahaya. Perusahaan dapat menjadi rentan apabila terpaku pada satu ragam saja perspektif, wawasan, dan pendekatan. Sulit untuk berpikir secara berbeda ketika kita semua mempunyai pemikiran yang sama, dan dalam dunia yang terus berubah, menghadirkan ide dan perspektif yang baru dan segar akan selalu membantu. Jadi, jika Anda melihat sekeliling dan melihat lautan wajah dan pakaian yang mirip, kemungkinan besar Anda tidak sedang melihat perusahaan yang menghargai pendekatan dan opini yang berbeda.

By admin

RSS
Follow by Email