Dell Memproduksi Perhiasan dari Sampah Komputer

Beritatrendmasakini.comTeknologi, Jakarta – Limbah komputer dilirik oleh Dell sebagai dari peluang baru. Perusahaan asal Austin, Texas, Amerika Serikat ini mendaur ulang limbah bahan komputer menjadi perhiasan wanita yang memiliki nilai tinggi.

Bekerjasama dengan aktris Nikki Reed, Dell meluncurkan lini perhiasan mewah eksklusif. Perhiasan yang akan dijual antara lain cincin emas, cuff link, hingga anting yang dibalut dengan emas 14 dan 18 karat.

“Proses dari daur ulang baru yang efisien, berhasil mendaur ulang sejumlah material berlebih. Kami juga melakukan hal yang sedikit lebih menarik dengan materi emas yang didapat melalui limbah ini, daripada hanya menimbunnya,” ucap Dell, Minggu (14/01/2018).

Dell mengatakan, baru 12,5% dari limbah komputernya yang didaur ulang. Jika hampir semua limbah dapat didaur ulang, diperkirakan upaya ini dapat menyumbang pemasukan senilai USD 60 juta (setara dengan Rp 801 miliar) dari material emas dan perak yang terbuang tiap tahunnya dalam bentuk komputer atau juga smartphone bekas.

Perhiasan dari daur ulang limbah elektronik ini dijual Dell secara eksklusif melalui jalur online. Harganya berkisar antara USD 78 (Rp 1 jutaan) sampai USD 348 (Rp 4,6 juta).

By admin

RSS
Follow by Email